Jumat, 24 April 2009

PERSIAPAN LARUTAN KIMIA

Pembuatan larutan kimia mutlak dilakukan sebelum mengoperasikan unit pengolahan limbah, karena larutan kimia ini merupakan faktor yang paling penting dalam proses pengolahan limbah, khususnya pada proses netralisasi dan klorinasi. Dalam pembuatan larutan ini digunakan rumus pengenceran berikut:

V1 x N1 = V2 x N2

dengan :

V1 = volume larutan 1

V2 = volume larutan 2

N1 = konsentrasi/ kadar larutan 1

N2 = konsentrasi/ kadar larutan 2

Contoh perhitungan :

1. Pembuatan larutan kimia asam

a.HCl konsentrat/ pekat = 35% = N1

b.Kadar HCl diinginkan = 5% = N2

c.Volume HCl 5% yang diinginkan = 180 liter = V2

d.Maka HCl pekat yang dibutuhkan (V1) untuk membuat 180 liter larutan HCl 5%

adalah :

V1 x N1 = V2 x N2

V1 =

V1 = 25,7 liter

Volume air yang dibutuhkan = V2 – V1

= 180 – 25,7 = 154,3 liter

2. Prosedur Pembuatan

  • Kosongkan chemical tank.
  • Isi chemical tank dengan air ± 20 liter.
  • Tuang secara perlahan-lahan dan hati-hati 25,7 liter larutan asam (HCl pekat)
  • ke dalam chemical tank.
  • Tambahkan air sebanyak 154,3 liter atau sampai mencapai batas 180 liter.
  • Hidupkan agitator.

Untuk larutan kimia yang lain, digunakan perhitungan dan prosedur yang sama seperti di atas. Konsentrasi larutan kimia pekat yang umum digunakan :

HCl : 35 %

H2SO4 : 98 %

NaOH flek : 98 %

NaOCl (sodium hipoklorit) cair : 12 %

Persiapan Membuat Larutan Dalam Satuan (Unit)

Konsentrasi dari satu substrat tertentu dalam media dapat digambarkan dalam variasi satuan (unit) adalah sebagai berikut ini:

Satuan Berat digambarkan sebagai milligram per liter (mg/l atau dapat ditulis sebagai mgL-1.

10-6 = 1,0 mg/l atau 1 part per million (ppm) atau seper juta bagian.

10-7 = 0,1 mg/l

10-9 = 0,001 mg/l atau µg/l

Satuan Konsentrasi.

Satu molar larutan (M) suatu senyawa sama dengan massa molekul dalam gram per liter.

1 molar (M) = massa molekul dalam g/l.

1 mM = massa molekul dalam mg/l atau 10-3 M.

1 µM = massa molekul dalam µg/l atau 10-6 M atau 10-3 mM.

Konversi dari mili molar (mM) ke mg/l.

Sebagai contoh, massa molekul auxin : 2,4 D = 221,0.

1 M larutan 2,4 D berisi 221,0 g/l.

1 mM larutan 2,4 D berisi 0,221 g/l = 221,0 mg/l

1 µM larutan 2,4 D berisi 0,000221 g/l = 0,221 mg/l

1 komentar:

  1. kak kalu satuanya dari gram/mol ke ppm(mg/l) cara konversinya gimana ya kak? contohnya NAA berat molekulnya 186,21 g/mol

    BalasHapus